fbpx

Open Trip

Middle East

NEW YEAR HOLIDAY WINTER IN TURKIYE NEW YEAR’S EVE IN ISTANBUL + FREE BOSPHORUS CRUISE 23 Dec – 1 Jan ’25

Istanbul - Bursa - Kusadasi - Pamukkale - Konya - Cappadocia - Ankara

23 December 2024

-

1 January 2025

dengan

Etihad Airways

Dewasa (Twin/Double) Anak 2 - 5 Tahun (Nonbed) Infant Single Supp
IDR 23.900.000
IDR 21.900.000
IDR 9.800.000
IDR 6.900.000
Dewasa (Twin/Double) Anak 2 - 5 Tahun (Nonbed)
IDR 23.900.000
IDR 21.900.000
Infant Single Supp
IDR 9.800.000
IDR 6.900.000

Tanggal

Kode Pesawat

Kode Bandara

Waktu

Open Trip

Middle East

NEW YEAR HOLIDAY WINTER IN TURKIYE NEW YEAR’S EVE IN ISTANBUL + FREE BOSPHORUS CRUISE 23 Dec – 1 Jan ’25

Istanbul - Bursa - Kusadasi - Pamukkale - Konya - Cappadocia - Ankara

23 December 2024

-

1 January 2025

dengan

Etihad Airways

Tanggal

Kode Pesawat

Kode Bandara

Waktu

Dewasa (Twin/Double) Anak 2 - 5 Tahun (Nonbed) Infant Single Supp
IDR 23.900.000
IDR 21.900.000
IDR 9.800.000
IDR 6.900.000

RENCANA PERJALANAN

DAY 1

23 Dec ’24 : JAKARTA – ABU DHABI – ISTANBUL

  • Para peserta diharapkan sudah hadir di Airport 3 jam sebelum keberangkatan, Peserta berkumpul di Bandara Soekarno Hatta di Terminal 3 Ultimate, Kita akan menuju Istanbul dan bermalam di pesawat. Transit di Abu Dhabi.

DAY 2

24 Dec ’24 : ISTANBUL – BURSA  (../L/D)

  • Selamat datang di Istanbul, Turki.
  • Setibanya di Istanbul Anda akan dijemput oleh local guide dan akan melanjutkan perjalanan menuju Bursa.
  • Check in hotel untuk istirahat.

DAY 3

25 Dec ’24 : BURSA – KUSADASI (B/L/D)

  • Sarapan pagi dan check out hotel.
  • Hari ini Anda diajak mengunjungi Turkish Delight Store untuk membeli oleh-oleh khas Turki.
  • City tour Bursa mengunjungi Green Mosque, Ulu Mosque, Masjid Dua Puluh Kubah, Silk Market
  • Perjalanan dilanjutkan  menuju Kusadasi. 
  • Check in hotel dan beristirahat.

DAY 4

26 Dec ’24 : KUSADASI – PAMUKKALE (B/L/D)

  • Sarapan pagi di hotel dan check out hotel.
  • Melanjutkan perjalanan menuju ke Selcuk, Leather Factory Manufacturer, Ephesus Ancient City, Isabey Mosque.
  • Mengunjungi kota tua peninggalan Yunani  dan  Romawi kuno yang bernama Hierapolis Cotton Castle.
  • Check in hotel dan beristirahat.

DAY 5

27 Dec ’24 : PAMUKKALE  – CAPPADOCIA (B/L/D)

  • Sarapan pagi di hotel dan check out hotel
  • Anda akan melanjutkan perjalanan menuju Cappadocia.
  • Photostop di Sultanhani Caravanserai.
  • Sesampainya di Cappadocia, check in hotel dan beristirahat.

DAY 6

28 Dec ’24 : CAPPADOCIA – MT ERCIYES – CAPPADOCIA (B/L/D)

  • Morning call bagi yang hendak menikmati keindahan Cappadocia menggunakan Hot Air Balloon Tour atau Jeep Safari (Optional).
  • Kembali ke hotel untuk sarapan.
  • City Tour kota Cappadocia, mengunjungi Carpet Factory, Pigeon Valley, Stone Jewellery, Uchisar castle, dan Avanos Pottery.
  • Makan siang, setelah makan anda akan melanjutkan perjalanan menuju Erciyes untuk bermain salju
  • Kembali ke Cappadocia untuk istirahat.

DAY 7

29 Dec ’24 : CAPPADOCIA – ANKARA (B/L/D)

  • Sarapan dan check out hotel.
  • Melanjutkan perjalanan menuju Kota Ankara mengunjungi Mausoleum Ataturk.
  • Check in hotel dan beristirahat.

DAY 8

30 Dec ’24 : ANKARA – ISTANBUL (B/L/D)

  • Sesudah sarapan dan check out hotel, pagi ini kita menuju Kota Istanbul.
  • Transit beristirahat di Lake Tuz, yaitu danau Garam yang luas di Negara Turkiye.
  • Makan siang, dan Photostop di Camlica Hills.
  • Waktu bebas untuk berbelanja di Grand Bazaar.
  • Check in hotel untuk istirahat.

DAY 9

31 Dec ’24 :  ISTANBUL  (B/L/D)

  • Sarapan pagi di hotel.
  • Hari ini kita akan berlayar di selat Bosphorus dengan private cruise.
  • City tour di Istanbul mengunjungi Hagia Sophia, Blue Mosque, Hippodrome Square dan photo stop Istana Topkapi.
  • Mengunjungi City Wall of Constantinople, photo stop Galata Tower dan waktu bebas di Taksim Square.
  • Kembali ke hotel dan waktu bebas menikmati Malam Tahun Baru di Istanbul.

DAY 10

1 Jan ’25 :  ISTANBUL – ABU DHABI – JAKARTA

  • Pagi hari Anda akan diantar menuju Istanbul Airport untuk melanjutkan perjalanan pulang ke Tanah Air. Transit di Abu Dhabi.
  • Sesampainya di tanah air, maka berakhirlah perjalanan anda bersama Paipai Semoga perjalanan ini menjadi kenangan yang indah untuk kita semua, terima kasih dan sampai jumpa dalam trip berikutnya.

TERMS & CONDITION

HARGA TERMASUK

  • Tiket pesawat internasional Etihad kelas ekonomi (non-refundable, non-endorsable, non-reroutable berdasarkan harga tiket group atau harga promosi lainnya).
  • Akomodasi menginap di hotel berbintang 4/5* dengan ketentuan 2 (dua) orang dalam satu kamar (Double/Twin Sharing).
  • Bagasi cuma-cuma 1 potong dengan berat maksimum masing-masing 30kg atau sesuai dengan peraturan penerbangan yang digunakan dan 1 handbag kecil untuk dibawa ke kabin pesawat.
  • Makan (B-Breakfast; L-Lunch; D-Dinner), transportasi dan acara tour sesuai dengan jadwal acara tour.
  • Tour Leader dari Paipai Travel.
  • Private Bus Coach.
  • Mineral Water 1 botol/hari.
  • Free Bosphorus Cruise.

HARGA TIDAK TERMASUK

  • Tipping Driver/Tour Leader IDR 1.900.000,-/pax (mandatory untuk dewasa, anak-anak dan infant).
  • Asuransi Perjalanan, Dokumen Perjalanan (passport, visa).
  • Biaya PCR Test di Jakarta (sebelum keberangkatan) dan Biaya Karantina di Jakarta (bila diperlukan).
  • Pengeluaran pribadi seperti: mini bar, room service, telepon, laundry, tambahan makanan dan minuman di restoran, dll.
  • Tour tambahan (optional) yang mungkin diadakan selama perjalanan.
  • Biaya kelebihan berat barang-barang bawaan di atas 30kg (excess baggage) atau sesuai dengan peraturan penerbangan yang digunakan.
  • Bea masuk bagi barang-barang yang dikenakan oleh bea & cukai di Jakarta maupun di negara-negara yang dikunjungi.
  • Biaya Single Supplement bagi Peserta yang menempati 1 kamar sendiri.

SYARAT PENDAFTARAN

  1. Scan Paspor halaman depan, dikirim melalui WhatsApp/email.
  2. Membayar Uang Muka (DP) sebesar IDR 5.000.000,-/pax.
  3. Setelah melakukan pembayaran harap konfirmasi ulang dengan  melampirkan bukti pembayaran transfer (DP).
  4. Harap melakukan Full Payment paling telat 20 hari  sebelum keberangkatan.

SYARAT & KETENTUAN

1.     PENDAFTARAN Peserta dengan mengisi Form Pendaftaran, Pembayaran DP (Down Payment) dan menyerahkan Foto Paspor kepada travel.

2.     PEMBATALAN yang dilakukan oleh peserta tur karena alasan apapun, akan dikenakan biaya pembatalan sebagai berikut termasuk apabila VISA DITOLAK:

●      Biaya DP tidak dapat dikembalikan (Non Refundable).

●      6045 Hari dari Waktu Keberangkatan : 50% Dari Biaya Tour

●      45 – 30 Hari dari Waktu Keberangkatan : 75% Dari Biaya Tour

●      Kurang Dari 30 Hari dari Waktu Keberangkatan : 100% Dari Biaya Tour

●      Biaya VISA (Jika ada) tidak dapat dikembalikan jika terjadi penolakan (Non Refundable).

3.     WAJIB FULL VAKSIN + BOOSTER SEBELUM BERANGKAT

4.     HARGA yang kami berikan untuk minimum 20 pax, jika kurang dari  total tersebut kami akan melakukan perhitungan kembali.

5.     AIRLINES FORCE MAJEURE seperti pembatalan / keterlambatan / perubahan peraturan bagasi / hambatan lain penerbangan yg disebabkan oleh pihak maskapai ataupun hal lain, hambatan transportasi lokal, kerusuhan & lain sebagainya, maka pihak travel agent tidak dapat dituntut & segala kerugian yg disebabkan hal tersebut jika ada maka menjadi tanggungan peserta tour. Travel agent akan semampunya membantu komunikasi ke pihak terkait.

6.     PERUBAHAN KURS Kurs maksimal 1 USD = 15.500 IDR, jika lebih maka akan ada penyesuaian biaya.

7.     IMIGRASI & KEBIJAKAN PEMERINTAH Imigrasi negara yang dikunjungi memiliki hak untuk menerima dan menolak tamu untuk berkunjung. Apabila ditolak, pihak travel agent tidak bertanggung jawab akan hal ini, demikian juga dengan perubahan kebijakan pemerintah.

8.     FORCE MAJEURE Dalam keadaan Force Majeure / terpaksa / tidak teratasi karena bencana alam, kerusuhan, suasana mencekam dan lain-lain, rencana perjalanan dapat dirubah baik susunan maupun jadwalnya tanpa pemberitahuan terlebih dahulu, hal ini demi kepentingan dan keamanan seluruh rombongan tour. Dalam hal ini travel agent tidak bertanggung jawab dalam pengembalian biaya atau uang atas service yang sudah dibayarkan yang tidak digunakan, termasuk dan tidak terbatas pada biaya tambahan.

9.     PAIPAI TRAVEL tidak bertanggung jawab atas biaya – biaya tambahan maupun pengembalian uang dari biaya – biaya tour yang tidak digunakan jika peserta tersebut mengalami deportasi atau penolakan dan wewenang Imigrasi dengan alasan apapun, termasuk yang disebabkan oleh dokumen perjalanan yang tidak memenuhi syarat, karantina, peraturan-peraturan keimigrasian, hukum-hukum atau kebutuhan-kebutuhan yang dapat menyebabkan gangguan/perusakan terhadap manusia dan benda-benda.

10.   PERMINTAAN KHUSUS Permintaan khusus seperti menu makanan (vegetarian, Diet), kamar yang bersebelahan/saling berhubungan, kursi tempat duduk di pesawat, dll. Silahkan memberitahukan ke pihak kami pada saat pemesanan tour (reservasi). PAIPAI TRAVEL tidak menjamin ketersediaan permintaan tersebut, karena permintaan khusus tersebut membutuhkan konfirmasi / ketersediaannya sesuai dari pihak ke-3 hotel/penerbangan/restoran dan lainya.

11.   KAMAR HOTEL Bagi peserta yang menempati Kamar Triple (1 kamar ditempati 3 orang), kami tidak menjamin tamu akan mendapat 3 tempat tidur yang terpisah, mengingat tempat tidur yang didapat tergantung dari kondisi hotel yang ada dan tamu tidak mendapat pengurangan biaya.

12.   VISA Proses pengurusan dan perolehan persetujuan visa sepenuhnya tergantung kepada ketentuan dan keputusan dari Kedutaan/Konsulat negara yang bersangkutan. Waktu, ketentuan dan syarat-syarat yang diminta oleh kedutaan/konsulat dapat berubah sewaktu – waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. PAIPAI TRAVEL tidak bertanggung jawab atas keputusan yang dibuat oleh Kedutaan jika terjadi penolakan.

13.   KURSI PESAWAT seperti baris terdepan / kursi pintu darurat dapat dimintakan dengan biaya penambahan. PAIPAI TRAVEL tidak dapat sepenuhnya memenuhi permintaan kursi pesawat tertentu kecuali dengan penambahan biaya.

14.   TANGGUNG JAWAB Kami tidak bertanggung jawab dan tidak bisa dituntut atas:

●      Kecelakaan, kehilangan, keterlambatan bagasi oleh pihak maskapai penerbangan, hotel dan alat angkutan lainnya.

●      Bila ada pelayanan dalam paket yang tidak digunakan oleh para peserta dikarenakan berhalangan atau sakit, para peserta tidak berhak menuntut uang pemotongan atas service yang tidak dipakai atau menggantikannya dengan orang lain.

●      Kerugian waktu, perubahan acara perjalanan atau tambahan biaya karena kegagalan, gangguan dan keterlambatan pesawat udara / kereta api / alat angkutan lainnya sehingga tidak dapat berangkat/tiba ditempat tujuan pada hari / waktu yang ditentukan.

●      Penghentian atau perubahan dalam perjalanan transit pesawat udara.

●      Kehilangan Barang Pribadi, koper, titipan barang di airport, hotel dan tindakan kriminal yang menimpa peserta tour selama perjalanan.

●      Deportasi atau penolakan dari imigrasi negara setempat dengan alasan apapun.

●      Dan sebab-sebab lain diluar dari kemampuan kami.

15.   FINAL CONFIRMATION & Hal-hal yang harus diperhatikan, akan diberikan maksimal 3 hari sebelum keberangkatan.

16.   CATATAN Program perjalanan dapat berubah sewaktu – waktu mengikuti situasi dan kondisi pada saat dilapangan dan mengikuti sesuai implementasi protokol New Normal.

** DENGAN MEMBAYAR UANG MUKA, ANDA DIANGGAP TELAH MEMAHAMI DAN MENERIMA KONDISI DI ATAS **

JELAJAHI

PETUALANGAN

SERUPA

TESTIMONI

SOBAT

PAIPAI

KENAPA HARUS

PAIPAI TRAVEL

Paipai Travel mengutamakan kepuasan pelanggan, dimana kami menganggap klien sebagai tamu istimewa yang selalu kami manjakan dengan kebahagiaan selama berwisata bersama kami. Dan kami juga memiliki Surat Keterangan Pendirian Usaha, membuktikan Paipai Travel adalah travel agent yang terpercaya.

REKAP PERJALANAN BERSAMA

PAIPAI TRAVEL